Apakah Kegiata Rutin Mingguan Pagi Di Al-Zaytun ?

Kegiatan senam sedang berlangsung di MAZ

Budayabangsabangsa.com – Indramayu, Minggu 23 April 2017. Upaya kebugaran adalah salah satu aktivitas yang di laksanakan di Al-Zaytun International school. aktivitas kesehatan ini selalu di laksanakan setiap minggu pagi bersama seluruh penghuni civitas Ma’had Al-Zaytun ini.

Menurut Menteri Santri HUMINFO santri nisa Alzaytun kelas 11 Savina Thalita, “Kami melaksanakan kebugaran seperti ini sudah sejak Januari 2016 dan rutin dimulai setiap jam 5:30 bertempat di lapangan Palagan Agung. lapangan yang di buat sengaja berukuran lapangan sepak bola Internasional inilah, mereka berkumpul.” Tuturnya.

Terlihat banyak santri-santri nisa (Perempuan) dan santri-santri rijal (Laki-laki) dengan begitu antusias untuk melaksanakan aktivitas tersebut, aktivitas yang sangat menarik ini tak hanya di ikuti oleh santri santri mahad Al-Zaytun tapi juga oleh Ustad (Bapak Guru) dan ustadzahnya (Ibu Guru) pun bersemangat melakukan kebugaran ini.

MAZ Image 2017-04-23
Terlihat banyak santri-santri nisa (Perempuan) dan santri-santri rijal (Laki-laki) dengan begitu antusias untuk melaksanakan aktivitas Kebugara

Ustad Sujali Beliau berasal dari Jawa Timur manuturkan “Saya sangat senang mengajar di Al-Zaytun apalagi bisa berolah raga bersama dengan seluruh civitas Ma’had Al-Zaytun ini.” Katanya Bersemangat

Kegiatan ini dihadiri juga oleh beberapa wali santri yang sengaja datang ke sekolah International ini, “Maifa Yanti, wali santri pecinta Al-Zaytun” datang secara khusus ingin berolah raga bersama anak dan keluarganya, sekaligus berkesempatan untuk temu kangen dengan santri yang bernama Azzahra Naila Fauziah beliau tak hanya membawa keluarga dan saudara-saudarnya.

MAZ Image 2017-04-23
Bapak Wawan Setiyawan (Kanan) bersama Istri Sri Wahyuni dan keluarga ditemani Ustads Rahmat Ibrahim (Kiri)

Wawan Setiyawan dan Istrinya Sri Wahyuni (Wali santri) Sengaja datang ke MAZ untuk menemui Anaknya, dan kebetulan mengikuti kegiatan senam mengatakan, “Saya sangat senang mengikuti kegiatan senam hari ini, menurut saya sangat baik sekali terutama untuk warga sekitar ma’had Al-Zaytun, dan juga kami para wali santri yang berkunjung ke Ma’had Al-Zaytun mendapatkan udara yang segar, fresh dan hidup selalu sehat.” Ungkapnya Bersemangat.

Hampir setiapk wali santri yang kami tanyakan kesan kesannya, mereka menuturkan inilah salah satu sekolah yang memiliki oksigen terbaik di dunia dan satu diantara mereka mengatakan bahwa sangat berbeda rasanya ketika berolah raga di jakarta dan di Al-Zaytun, sehingga ia bukan hanya mendaftarkan anaknya saja yang bersekolah disini tetapi juga ingin menawarkan kepada teman dan saudaranya untuk menyekolahkan anaknya di Al-Zaytun ini.

Banyak hala-hal yang sangat positif dari tanggapan mereka yang hadir pada kegiatan tersebut, mereka datang untuk menikmati suasana sejuk, yang asri dan penuh kedamaian banyak wali santri menemukan hal-hal baru yang berupa inspirasi segar pada saat mereka ikut berolah raga bersama keluarga MAZ.

Setelah melakukan senam kebugaran disusul kegiatan berlari dari lapangan Palagan Agung, bersama-sama berlari mengelilingi komplek Ma’had Al-Zaytun yang rutenya memang sudah tetapkan yakni kurang lebih sejauh 5 Km.

Menikmati suasana pagi yang indah dan diawali dengan berolah raga di sekolah yang berada di tengah-tengah hutan Indramayu Jawa Barat ini, sungguh tiada duanya didunia. Ini adalah sekolah terlengkap fasilitasnya dan terbilang pesantren termegah di dunia ini.

Terlihat keceriaan dari wajah wajah mereka, mereka merasa terhibur dan terpukau dengan penampilan live Band-band dari kelas 12 yang selalu menghibur acara ini, Satu diantara sekian Ustads yang hadir menyampaikan “tak sedikit dari santri yang sudah menjadi sukses dalam hidupnya karna memang mereka tak hanya dididik secara akademiknya namun motivasi spirit dan jasmaninya pun tetap mendapatkan porsi seimbang sehingga banyak santri yang sangat senang belajar di pesantren ini dan menjadi sukses dalam kehidupan nyata mereka.” Katanya dengan bangga

Syaykh As Panji Gumilang yang selalu tampil bugar mengendarai Sepeda olahraganya
Syaykh As Panji Gumilang yang selalu tampil bugar mengendarai Sepeda olahraganya

Dikala civitas Al-Zaytun pererta olahraga ini sedang berlari-lari terlihat Syaykh As Panji Gumilang yang selalu tampil bugar mengendarai Sepeda olah raganya terlihat tiada lelah, menurut salah satu peserta olah raga disini Syaykh tidak pernah terlihat lelah, setiap pagi bersepeda mengelilingi MAZ (Ma’had Al-Zaytun) itu beliau lakukan tuk persiapan Tour ke Surabaya berama Civitas Al-Zaytun lainnya.

Bastotan fililmi waljismi…

[R I]

1 Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*